EVERTON DAN ARSENAL INGINKAN MANTAN PELATIH VALENCIA
Dikabarkan oleh Football Espana, dua tim Liga Primer, Arsenal dan Everton sama-sama ingin mendatangkan eks pelatih Valencia, Marcelino Garcia Toral. Marcelino dipecat oleh tim kelelawar pada september silam dan kini berstatus tanpa klub. Menurut laporan, Arsenal ingin menjadikan Marcelino sebagai suksesor Unay Emery, sementara Everton ingin merekrut Marcelino guna menjadi pengganti Marco Silva yang sedang dalam tekanan akibat hasil yang buruk.
ANTHONY MARTIAL AKAN TERUS BUKTIKAN DIRI
Anthony Martial siap membuktikan kualitasnya sebagai salah satu striker terbaik di Premier League. Demi Manchester United, Martial berjanji mengembangkan kemampuannya mencapai level yang lebih tinggi. Martial sekarang membentuk trio penyerang MU bersama Marcus Rashford dan Daniel James, di bawah taktik ofensif khas Solskjaer. Dia baru mencetak tiga gol di Premier League musim ini, jelas kurang. Martial tahu itu dan berjanji segera buktikan diri.
LO CELSO PERTIMBANGKAN MASA DEPANNYA DI SPURS
Gelandang Spurs, Giovani Lo Celso sedang mempertimbangkan untuk hengkang. Pemain asal Argentina ini padahal baru bergabung dengan The Lily White selama empat bulan. Ia dipinjam dari Real Betis selama semusim. Namun, Lo Celso sampai sejauh ini baru sekali bermain sebagai starter di liga primer. Ia juga belum mendapat tempat utama di bawah komando pelatih anyar, Jose Mourinho. Situasi seperti ini tentu membuat Lo Celso tidak nyaman. Dirinya pun akan segara pergi dari Spurs di bursa transfer januari nanti. Ada kemungkinan ia akan kembali ke Real Betis baik secara permanen atau dijual ke klub lain.
MANCHESTER CITY PANASKAN PERBURUAN LAUTARO MARTINEZ
Dilansir Football Italia, Manchester City bergabung dengan Barcelona untuk mendapatkan bomber Inter Milan, Lautaro Martinez. Pemain berusia 22 tahun ini telah menjalin kerjasama luar biasa dengan Romelu Lukaku. Lautaro sejauh ini sudah mencetak 13 gol dari 19 laga. Keinginan City untuk memboyong Lautaro pun sepertinya menemui jalan terjal, selain mendapat saingan dari Barca. Kubu Inter juga dikabarkan baru akan melepas Lautaro jika ada yang berani membayar 111 juta euro atau Rp 1,7 triliun.
PARA PEMAIN ARSENAL TERTANGKAP KAMERA ABAIKAN MASKOT
Para pemain Arsenal tertangkap kamera mengabaikan para maskot. Dalam laga melawan Norwich city, ketika para pemain Arsenal tiba Carrow Road, markas Norwich, mereka disambut oleh para maskot dalam wujud anak-anak. Namun bukannya berhenti sejenak untuk menyalaminya. Para pemain Meriam London justru berjalan lurus dan terlihat mengabaikan anak-anak begitu saja.
LJUNGBURG AKUI TAK ADA MASALAH DENGAN PERTAHANAN ARSENAL
Freddie Ljungberg membantah tudingan negatif tentang pertahanan Arsenal. Dia menegaskan bek-beknya cukup tangguh, hanya perlu mencari cara menghadapi pemain-pemain gesit. Buruknya pertahanan Arsenal disinyalir karena kualitas bek yang kurang mumpuni. Nama-nama seperti David Luiz, Sokratis Papastathopoulos, dan Shkodran Mustafi memang tidak pantas mengawal pertahanan tim. Namun, Ljungberg membantah keras tudingan itu. Menurutnya, Tidak ada masalah dalam teknik para pemain itu, hanya perlu mengembangkan level mereka.
LAMPARD OPTIMIS LARANGAN TRANSFER CHELSEA AKAN BERAKHIR
Pelatih Chelsea, Frank Lampard mengakui banding larangan transfer mereka bisa diselesaikan minggu ini. Pengadilan Arbitrase olahraga akan memutuskan perihal larangan transfer Chelsea di bulan ini. Seperti diketahui, Sejak awal tahun ini, Chelsea mendapat hukuman dilarang jual beli pemain di bursa transfer. Jika larangan transfer mereka dihapuskan, maka The Blues bisa bergerak bebas di bursa transfer januari nanti. Dan Lampard optimis timnya akan segera dibebaskan dari hukuman tersebut.
JOHN TERRY BELUM TERTARIK JADI PELATIH
Legenda Chelsea yang sekaligus asisten pelatih Aston Villa, John Terry mengaku belum tertarik untuk menjadi pelatih. Musim panas lalu, Terry baru memperpanjang kontraknya di Aston Villa untuk tetap menjadi pendamping pelatih Dean Smith. Ditanya apakah ia tertarik untuk menjadi juru taktik Aston Villa, Terry mengatakan ia belum siap. Dirinya juga mengaku bahagia bersama The Villans. Dikutip Triballfootball, Tery berkata, “Belum. Saya senang. Saya baru saja menandatangani kontrak baru.”
PETER CROUCH YAKIN LIVERPOOL AKAN JUARA LIGA PRIMER
Mantan pemain Inggris, Peter Crouch mengakui Liverpool akan memenangkan Liga Primer musim 2019/20. Liverpool memang tampil mengesankan musim ini, hingga pekan 14 mereka sama sekali belum terkalahkan. Banyak pihak yang memprediksi The Reds bakal keluar sebagai kampiun, tak terkecuali Peter Crouch. Menurut Crouch, Liverpool terlalu tangguh untuk dihadapi rival-rival mereka dan pria asal Inggris ini sesumbar kalau nama Liverpool sudah tertulis di trofi Liga Primer musim ini.
MOURINHO INGINKAN DUA PEMAIN BARU DI BULAN JANUARI
Pelatih anyar Spurs, Jose Mourinho menginginkan dua pemain baru di bursa transfer januari nanti. Menurut laporan, Mou sedang mencari pelapis untuk Harry Kane serta seorang bek untuk memperkuat lini pertahanan. Musim panas lalu, Spurs telah kehilangan Fernando Lorente yang hengkang. Untuk itu, Mou menginginkan tambahan seorang striker murni guna melapis Kane. Mou juga ingin manajemen mendatangkan bek anyar guna menambal lini belakang yang sejauh ini sudah kebobolan 21 gol di liga primer.
SIME VRSALJKO KEMBALI LATIHAN BERSAMA ATLETICO
Bek Atletico Madrid, Sime Vrsjalko telah kembali ke pelatihan setelah absen sekian lama. Bek asal Kroasia ini sudah absen merumput selama sepuluh bulan akibat cedera lutut yang dideritanya. Cedera tersebut ia dapatkan saat menjalani masa pinjaman di Inter musim lalu. Kini setelah masa pinjamannya habis, ia kembali ke Wanda Metropolitano dan berlatih bersama rekan-rekannya.
ATLETICO MADRID INCAR BINTANG PSG
Dikabarkan Football Espana, Atletico Madrid sangat berharap untuk mendapatkan bintang PSG, Edinson Cavani. Striker Uruguay itu menjadi target Atletico di bursa transfer januari. Cavani sebenarnya bisa gabung ke Los Rojiblancos musim panas lalu jika Diego Costa pergi. Namun hal itu tidak terjadi. Dan kini Atletico sedikit menyisakan lubang di lini depan setelah absennya Costa hingga februari. Edinson Cavani akan menjadi target utama Atletico guna gantikan peran Costa.
REAL MADRID SIAPKAN TAWARAN GILA UNTUK KALIDOU KOULIBALY
Real Madrid akan mengajukan tawaran gila untuk bisa mendatangkan bek andalan Napoli, Kalidou Koulibaly. Menurut kabar dari Football Espana, Madrid akan memboyong Koulibaly ke Santiago Bernabeu pada bursa transfer musim panas tahun depan. Dia akan disiapkan sebagai pengganti jangka panjang Sergio Ramos. Belum jelas berapa angka yang akan diajukan Madrid untuk memboyong sang pemain. Meski demikian, Napoli hanya akan melepas sang bek jika ada yang berani membayar 100 juta euro atau rp 1,6 triliun.
REAL MADRID SIAP TAMPUNG ERIKSEN
Cristian Eriksen tidak berniat memperpanjang kontraknya di Spurs. Pemain asal Denmark itu sudah merencanakan akan pergi tahun depan. Kontrak sang pemain di Spurs akan berakhir musim ini. Namun sebuah laporan menyatakan, Spurs telah mengajukan tawaran kontrak baru untuk Eriksen dengan gaji yang lebih tinggi, namun sang pemain menunda dan mempertimbangkan ke klub lain. Real Madrid dikabarkan siap menampung Eriksen jika hengkang dari Spurs.
ACHRAF HAKIMI AKAN KEMBALI KE MADRID
Achraf Hakimi akan kembali ke Real Madrid Musim panas tahun depan. Itu terjadi setelah masa pinjamannya selama dua musim di Dortmund berakhir. Pemain timnas Maroko ini menandatangani kontrak pinjaman dua tahun di Dortmund pada musim panas 2018 lalu. Hakimi sendiri musim ini telah tampil 21 kali membela Dortmund, ia adalah pemain bek kanan yang juga bisa main di pos bek tengah.
MANTAN PRESIDEN MADRID AKAN MENGAMBIL ALIH MALAGA
Dikutip dari Football Espana, mantan presiden Real Madrid, Ramon Calderon sedang negosiasi kontrak untuk mengambil alih Malaga. Klub Andalusia itu saat ini sedang dalam kondisi krisis keuangan, dengan sang pemilik Sheikh Abdullah, kerabat jauh dari penguasa sebelumnya Sheikh Hamad – di bawah tekanan untuk mundur. Sementara, Calderon sendiri telah bertemu dengan direktur umum Malaga, Richard Saheen guna membicarakan kesepakatan.
VINICIUS BUKA PINTU MBAPPE GABUNG MADRID
Real Madrid telah dikabarkan menginginkan Kylian Mbappe. Sang pelatih, Zinedine Zidane pun pernah terus terang bahwa dirinya mencintai Mbappe. Bahkan pemain Madrid, Vinicius Junior pun juga sepertinya menginginkan Mbappe untuk gabung Madrid. Itu setelah dirinya terlihat akrab dan berfoto bersama dalam acara penyerahan Balon D’or. Mbappe dan Vinicius menghabiskan waktu bersama pada acara tersebut. Dan sangat jelas bahwa Vinicius sangat terbuka menyambut kedatangan pemain muda PSG itu ke Bernabeu.
DUA PEMAIN LIGA SPANYOL TERANCAM DIPENJARA AKIBAT VIDEO SEKS
Pemain Eibar, Sergi Enrich dan bek Rayo Vallecano,Antonio Luna terancam di penjara karena rekaman video seks. Kedua pemain dikabarkan melakukan hubungan intim dengan seorang wanita. Dalam sebuah video yang beredar, wanita tersebut berteriak ‘berhenti, jangan lakukan itu’. Video ini terekam ketika Luna adalah rekan setim Enrich di Eibar. Sementara laporan menyebutkan video itu direkam oleh gelandang Albacete, Eddy Silvestre,yang saat itu juga bermain di Eibar. Kini, setelah videonya viral. Kedua pemain akan terancam dipenjara. Persidangan diperkirakan akan berlangsung di pengadilan tinggi San Sebastian.
SAMI KHEDIRA JALANI OPERASI LUTUT
Juventus mengonfirmasi mereka telah kehilangan Sami Khedira. Menurut kabar, Khedira alami cedera dan sampai saat ini belum diketahui kapan ia akan kembali bermain. Gelandang tim panser ini baru akan menjalani operasi lutut kirinya di Augsburg, Jerman.
DIREKTUR OLAHRAGA JUVENTUS MARAH ATAS KRITIKAN YANG DITUJUKAN KEPADA BUFFON
Kritik yang ditujukan kepada Buffon membuat Fabio Paratici marah. Direktur olahraga Juve itu menilai Buffon tak layak mendapat kritik berlebihan. Menurut Fabio, seharusnya kiper berusia 41 tahun itu mendapatkan rasa hormat yang lebih banyak. Seperti diketahui, Buffon sempat mendapat kritikan pedas dari para fans Juventus, mereka meminta mantan kiper PSG ini untuk segera pensiun. Kritikan tersebut dampak dari penampilan buruk Buffon dalam laga kontra Sassuolo di pekan 14 serie A.
EMPAT PEMAIN SERIE A MENDAPAT SKORSING
Terdapat empat pemain serie A yang mendapat skorsing bertanding akhir pekan ini. Mereka termasuk gelandang Bologna, Gary Medel dan Koray Gonter dari Verona. Selain kedua pemain tersebut, komisi disiplin Serie A juga menjatuhkan sanksi bermain kepada Simone Edera (Torino) dan Luca Rossetini (Lecce) akibat akumulasi kartu kuning. Mereka berempat akan absen membela klubnya masing-masing di pekan 15 serie A.
NAPOLI INCAR GATTUSO UNTUK GANTIKAN ANCELOTTI
Football Italia mengabarkan, Gennaro Gattuso menjadi incaran Napoli. Gattuso diinginkan Napoli untuk menjadi pelatih guna menggantikan Carlo Ancelotti yang saat ini sedang dalam tekanan. Ancelotti akan hengkang dari Napoli paling tidak musim panas mendatang, namun bisa lebih cepat jika hasil yang ia raih terus mengecewakan. Direktur olahraga Napoli, Cristiano Giuntoli dikabarkan sudah menghubungi Gattuso dalam dua hari terakhir, untuk membahas ketersediaannya, baik di akhir musim atau bahkan lebih awal.
INTER MILAN KEHILANGAN GAGLIARDINI
Inter telah mengonfirmasi bahwa Roberto Gagliardini akan absen akibat cedera tendon di kaki kanannya. Gagliardini mengalami cedera saat bermain melawan SPAL akhir pekan lalu. Mantan pemain Atalanta itu sekarang akan absen dalam kunjungan Inter ke Roma, dan mungkin juga dipertandingan Liga Champions melawan Barcelona pada 10 Desember. Nerazzurri menambahkan bahwa kondisi pemain berusia 25 tahun itu akan dinilai kembali minggu depan.
AKIBAT UCAPAN KONTROVERSIALNYA, MARCO VAN BASTEN DIHAPUS DARI FIFA 20
Nama Marco Van Basten resmi dihapus dari FIFA 20. Van Basten mendapat hukuman setelah komentar kontroversialnya dalam acara tv dimana ia bertindak sebagai analis di Fox Sport. Van Basten adalah Ikon FIFA 20, dan status tersebut kini tidak ia sandang lagi. Saat itu, Van Basten mengucapkan salam Nazi “Seil Heigh”. Mantan pemain timnas Belanda ini sebelumnya telah mendapat hukuman dari stasiun televisi yang bersangkutan selama satu pekan.