Dalam satu dekade terakhir sudah banyak sekali cerita-cerita yang kita saksikan dalam dunia sepak bola. Ada momen sedih, menghibur, dramatis, sampai yang tidak terlupakan. Momen-momen tersebut tentu tak lepas dari peran para pemain hebat dunia.
Pada kesempatan kali ini, starting eleven akan coba merangkum lima pemain terbaik dunia, dari lima liga top Eropa. Siapa sajakah itu? Berikut ulasannya.
Liga Premier – Eden Hazard
Tidak mengejutkan memang jika Eden Hazard menjadi salah satu yang terbaik dalam satu dekade terakhir. Peran pemain asal Belgia begitu luar biasa. Bahkan, prestasi dan kegemilangannya mampu singkirkan nama-nama seperti Sergio Aguero, Hary Kane, hingga David Silva.
Tercatat dalam 245 pertandingan untuk Chelsea, Hazard berhasil mencetak 85 gol dan catatkan 54 assist. Lebih hebatnya lagi, Hazard yang kini telah resmi bermain untuk Real Madrid sukses catatkan sebanyak 909 dribel.
Menurut data yang dirilis whoscored, Hazard miliki rating setinggi 7,64. Menungguli Aguero dengan 7,46 dan Hary Kane dengan 7,42.
La Liga – Lionel Messi
Lionel Messi, tidak diragukan lagi menjadi pemain terbaik di dunia. Laman whoscored mencatat pemain asal Argentina miliki rating setinggi 8,65. Rating tersebut sama sekali tidak berlebihan. Pasalnya, La Pulga telah mencetak sebanyak 369 gol dalam 343 pertandingan.
Selain itu, catatan assist sebanyak 136 kali juga layak menjadi sorotan.
Messi, secara keseluruhan mampu melepas sebanyak 1729 tendangan dan melakukan 1534 dribel.
Serie A – Giorgio Chiellini
Giorgio Chiellini menjadi salah satu pemain terpenting dalam kubu Si Nyonya Tua. Pemain berdarah Italia terus tampilkan performa konsisten dan layak disebut sebagai yang terbaik di Italia. Bahkan, laman whoscored mencatat kalau Chiellini masih lebih baik dari nama-nama seperti Paulo Dybala, Papu Gomez dan Gonzalo Higuain.
Chiellini yang kini berusia 35 tahun telah sumbangkan banyak gelar bergengsi bagi Juventus. 1504 sapu bersih, 569 takel, dan 15358 umpan berhasil dicatat oleh pemain bertinggi 187 cm.
Bundesliga – Arjen Robben
Pemain asal Belanda menjadi salah satu nama yang terus didengungkan sepanjang satu dekade terakhir. Tidak hanya di Bundesliga saja, namun juga di pentas dunia. Dengan rating setinggi 7.71, Robben mencatat lebih dari 90 gol dalam 195 penampilannya.
517 drible dan 601 tendangan juga semakin mengukuhkan kontribusi besarnya diatas lapangan. Pemain berkaki kiri itu bahkan disebut kalahkan popularitas Franck Ribery dan Robert Lewandowski.
Ligue One – Thiago Silva
Siapa yang terkejut jika nama terbaik Ligue One dalam satu dekade terakhir bukanlah Kylian Mbappe? Ya, Thiago Silva telah melakukan pekerjaan lebih baik dari Kylian Mbappe. Menurut data yang dirilis whoscored, kapten Paris Saint Germain ini mengungguli beberapa rekan setimnya termasuk Edinson Cavani dan Marco Veratti.
Thiago Silva yang berasal dari Brasil memiliki rating setinggi 7,35. Tercatat, ia telah luncurkan umpan sebanyak 14035, dan takel sebanyak 295 kali.
Kedatangan Thiago Silva pada tahun 2012 pun seolah menjadi awal dari transformasi PSG menjadi klub elit dunia.