RAHEM STERLING DICORET DARI TIMNAS
Raheem Sterling resmi dicoret dari skuad Inggris yang akan berlaga untuk kualifikasi Euro 2020 melawan Montenegro pada hari Kamis mendatang. Hal itu terjadi setelah terlibat perseteruan dengan Joe Gomez pada sesi latihan The Three Lions di St George’s Park. Sebelumnya, kedua pemain sempat terlibat cekcok saat membela klubnya masing-masing pada pertandingan yang di gelar di Anfield sehari sebelumnya. Menurut kabar dari Metro, emosi kedua pemain kemudian terbawa ke tim nasional dan membuat rekan-rekannya harus memisahkannya.
CEDERA, ADAMA TRAORE GAGAL PERKUAT SPANYOL
Pemain Sayap Wolves, Adama Traore terpaksa mengundurkan diri dari skuad timnas Spanyol usai mengalami cedera pada hari minggu kemarin. Traore dipanggil timnas untuk menggantikan Rodrygo yang cedera saat bertanding bersama klubnya pada hari sabtu. Posisi Traore kemudian digantikan oleh Pablo Sarabia dari PSG.
ITALIA TANPA VERRATI, BERRARDI, DAN SPINAZOLA
Italia mengonfirmasi Marco Verrati, Domenico Berardi, dan Leonardo Spinazola telah mengundurkan diri dari skuad untuk kualifikasi EURO 2020 melawan Bosnia Herzegovina dan Armenia. Ketiga pemain tersebut sebelumnya masuk dalam daftar nama pemain yang disiapkan oleh pelatih Roberto Mancini. Namun ketiganya mengalami cedera. Sebagai gantinya, Italia telah menambahkan Sandro Tonali ke dalam skuad.
PESERTA EURO 2020 LUNCURKAN JERSEY TERBARU
Menjelang perhelatan akbar EURO yang akan berlangsung tahun depan, sejumlah negara telah merilis kostum yang akan mereka gunakan dalam turnamen empat tahunan tersebut. Timnas Jerman masih menggunakan jersey dengan warna putih, kali ini corak yang dipakai terdapat garis-garis horizontal dan di bagian lengan terdapat warna bendera negara. Sementara Spanyol masih kental dengan warna merah, berbeda saat tampil di piala dunia 2018. Kali ini di bagian depan terlihat garis pemisah antara warna merah tua dan muda.
MULAI 2020 PIALA SUPER SPANYOL DIGELAR DI ARAB SAUDI
Federasi sepak bola Spanyol telah mengonfirmasi bahwa ajang piala super Spanyol akan digelar di Arab Saudi selama tiga musim kedepan. RFEF telah menjalin kesepakatan dengan pemerintah Arab Saudi bahwa penyelenggaraan ajang tersebut di mulai untuk tahun 2020 hingga 2022 mendatang. India, Cina, dan Qatar juga telah menyatakan minat untuk menggelar turnamen itu, tetapi tawaran keuangan Arab Saudi lebih menarik.
BARCA AJUKAN BANDING ATAS KARTU KUNING LIONEL MESSI
Barcelona akan melakukan banding atas kartu kuning yang diterima Lionel Messi dalam laga kontra Celta Vigo akhir pekan kemarin. Pada laga itu, messi tampil luar biasa dengan membuat tiga gol. Namun, Messi tidak senang dengan keputusan sang wasit yang memberinya kartu kuning karena melakukan pelanggaran terhadap Pape Cheikh pada menit ke-39. Di kutip dari Football Espana, Pihak Barca mengajukan banding karena merasa bahwa pelanggaran itu tidak disengaja. Kartu Kuning tersebut merupakan yang pertama bagi Messi di musim ini.
HASIL UNDIAN PIALA SUPER SPANYOL
Piala Super Spanyol telah mengubah format, dan tahun ini ada empat tim yang terlibat. Yakni Barca sebagai juara La Liga, Valencia sebagai juara Copa del Rey, serta Atlético Madrid dan Real Madrid, tim yang masing-masing bertengger di posisi kedua serta ketiga papan klasemen liga. Dalam proses drawing yang diadakan di Las Rozas, Madrid, Senin (11/11) waktu setempat, telah memutuskan bahwa Atlético akan menjadi lawan Barcelona dan Real Madrid bertemu Valencia. Pertandingan tersebut akan berlangsung pada tanggal 8 dan 9 januari 2020. Pemenang dari kedua laga itu akan saling berhadapan di partai final yang berlangsung 12 januari.
FANS LIVERPOOL GEMBIRA ATAS PERCAKAPAN DE BRUYNE, SALAH DAN KLOPP
Penggemar Liverpool tengah gembira berkat kemenangan 3-1 atas Manchester City. Setelah pertandingan ada kejadian unik yang memancing spekulasi penggemar. Sebuah video menunjukkan bintang Manchester City, Kevin de Bruyne, terlibat obrolan panjang bersama Mohamed Salah, dan Jurgen Klopp. Obrolan tersebut membuat penggemar The Reds berspekulasi tentang kemungkinan transfer De Bruyne di musim depan. Padahal beberapa waktu lalu sempat muncul tagar #Mbappe2020 setelah Liverpool mencapai kesepakatan dengan Nike. Namun, persoalan harga bisa membuat Jurgen Klopp berpikir ulang. Ia mungkin bisa mempertimbangkan Kevin De Bruyne yang banderolnya lebih murah.
NEIL WARNOCK HENGKANG DARI CARDIFF CITY
Pelatih Cardiff City, Neil Warnock hengkang setelah tiga musim menangani Klub. Mehmet Dalman, presiden klub, mengatakan kepada Daily Telegraph bahwa pria berusia 70 tahun itu pergi dengan caranya sendiri, setelah mengatakan kepada eksekutif “sudah waktunya untuk perubahan” setelah kekalahan di kandang dari Bristol City yang membuat Cardiff berada di posisi ke-14 klasemen sementara Championship.
MATUIDI CEDERA PATAH TULANG RUSUK
Dikutip dari Football Italia, Juventus telah mengonfirmasi bahwa sang gelandang, Blaise Matuidi alami cedera saat pertandingan kontra AC Milan. Matuidi terlihat memegangi tulang rusuknya saat ia keluar pada menit ke-70. Matuidi kemudian menarik dari skuad timnas Prancis yang akan berlaga di kualifikasi EURO 2020. Meskipun tanggal untuk pemulihannya masih terlalu dini untuk ditentukan, Namun Matuidi diragukan tampil untuk pertandingan Bianconeri melawan Atalanta pada 23 November mendatang.