HASIL PERTANDINGAN INDONESIA VS SINGAPURA
Tim Nasional Indonesia U15 sukses memetik kemenangan melawan Singapura U15 di Piala AFF 2019. Pertandingan yang digelar di Institute of Physical Education Chonburi Campus Stadium berkesudahan dengan skor 3-0 untuk kemenangan Timnas Garuda. Tiga gol Ibu Pertiwi dilesatkan oleh Marselino Ferdinand, Wahyu Agong, dan Faizal. Kemenangan ini menjadikan Timnas Indonesia meraih enam poin. Sejauh ini, Muhammad Valeron dan kolega telah mencetak total lima gol dan belum kebobolan dalam dua laga yang sudah dimainkan.
JAMES RODRIGUEZ KEMBALI KE LATIHAN REAL MADRID
James Ridriguez tampaknya bakal stay di Real Madrid musim depan. Hal itu berkaitan dengan cedera parah yang dialami oleh Marco Asensio di laga pra musim. Selain itu, pemain asal Kolombia juga sudah terlihat mengikuti sesi latihan bersama Real Madrid. Latihan ini sekaligus jadi yang perdana bagi pemain berusia 28 tahun itu setelah 787 hari berlalu.
KURANG BUKTI, NEYMAR LOLOS TUDUHAN PERKOSAAN
Neymar Jr lolos tuduhan perkosaan yang pernah menjeratnya. Pihak kepolisian di Brasil yang menangani kasus tuduhan perkosaan tersebut telah menutup kasus karena kurangnya bukti. Hal itu dibenarkan Kantor Jaksa Agung Sao Paulo pada hari Senin waktu setempat. Sebelumnya, seorang model Brasil menuduh pemain berusia 27 tahun itu telah memperkosanya di sebuah hotel di Paris pada bulan Mei silam.
PATRICE EVRA RESMI UMUMKAN PENSIUN
Mantan bek kiri Manchester United dan Juventus, Patrice Evra, resmi mengumumkan pensiun sebagai pemain profesional. Selama berkarier kurang lebih 20 tahun, pria berusia 38 tahun ini juga pernah bermain untuk Monaco, Nice dan Marseille. Sang defender telah memenangkan 21 trofi bergengsi sepanjang kariernya, plus telah membela tim nasional Prancis sebanyak 81 kali. Setelah nyatakan berhenti sebagai pemain, Evra akan melanjutkan karier sebagai pelatih.
RONALDO TERIMA PENGHARGAAN DARI MARCA
Cristiano Ronaldo menerima penghargaan Marca Legend untuk karirnya yang sukses sebagai pemain sepak bola profesional, dan telah membuatnya mendapatkan ketenaran global. Pemain asal Portugal diberikan penghargaan oleh direktur Marca, Juan Ignacio Gallardo, di Teatro Reina Victoria Madrid, tempat yang dipenuhi dengan berbagai outlet pers nasional dan internasional, serta penggemar yang ingin melihat idola mereka secara langsung. Sejauh ini, karier CR7 memang begitu luar biasa. Ia menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions dengan 127 gol, Real Madrid dengan 451 gol, dan Timnas Portugal dengan 88 gol.
RONALDO INGIN KEMBALI KE MADRID
Cristiano Ronaldo secara mengejutkan mengungkap bahwa dirinya sesegera mungkin akan kembali pulang ke Real Madrid. Hal ini ditegaskannya setelah menerima penghargaan Marca Legend. Ronaldo mengaku kalau tidak hanya dirinya yang merindukan Madrid, tetapi juga sang istri dan anaknya. Sebagaimana diketahui, mereka memang sudah tinggal selama bertahun-tahun di Madrid, dan Ronaldo sebagai pemain pun telah menciptakan banyak rekor fantastis.
REAL MADRID LUNCURKAN JERSEY KETIGA
Real Madrid resmi meluncurkan jersey ketiganya guna mengarungi kompetisi musim 2019/20. Terlihat, jersey tersebut memiliki rancangan yang elegan dalam warna hijau terang dengan sentuhan retro di bagian kerah berbentuk V-Neck dan lengan. Selain itu, jersey ini juga terinspirasi evolusi dan teknologi pada masa depan dengan Stadion Santiago Bernabeu menjadi referensi utama inovasi tersebut.
JADWAL SERIE A RESMI DIRILIS
Lega Serie A sudah merilis jadwal pertandingan untuk musim 2019/20. Kompetisi Serie A musim depan akan dimulai pada 25 Agustus 2019, dan berakhir pada 24 Mei 2020. Beberapa pertandingan besar langsung terlihat setelah jadwal dirilis. Di pekan kedua saja, langsung ada bigmatch antara Juventus vs Napoli. Laga akbar berikutnya mempertemukan antara AC Milan vs Inter di pekan keempat. Sementara itu, derby Italia antara Inter vs Juventus juga langsung tersaji di awal kompetisi, tepatnya pada pekan ketujuh. Lalu di pekan ke-12 ada laga Juventus vs AC Milan.
VERATTI SARANKAN PSG LEPAS NEYMAR
Gelandang Paris Saint Germain, Marco Verratti, ikut memanaskan rumor transfer Neymar Jr. Menurut pemain berkebangsaan Italia itu, klub tidak seharusnya menahan seorang pesepakbola yang sudah terang-terangan ingin pergi. Seperti yang diketahui, nama Neymar Jr kembali menjadi primadona di bursa transfer musim panas ini setelah santer dikabarkan ingin hengkang dari PSG dan menempatkan nama Barcelona sebagai tujuan berikutnya. Pernyataan itu dikeluarkan Veratti karena dirinya memang benci kepada pemain yang sudah tidak memiliki rasa cinta terhadap tim yang tengah dibela.
NICOLAS PEPE BEBERKAN ALASAN MENGAPA PILIH ARSENAL
Alasan Nicolas Pepe lebih tertarik hijrah ke Arsenal ketimbang Napoli akhirnya terjawab. Menurut laporan di Inggris, Arsenal dianggap lebih meyakinkan secara finansial maupun dalam menggaransi masa depan sang pemain. Hingga saat ini, Pepe hampir pasti merapat ke Emirates Stadium setelah Arsenal menyepakati nilai transfer sebesar 80 juta euro atau setara 1,2 triliun rupiah yang diajukan Lille. Selain itu, kubu meriam London juga dikabarkan bakal menggaji pemain asal Pantai Gading itu senilai 4,5 juta pounds atau setara 77 miliar rupiah per tahun.
LIONEL MESSI DISERANG DI KLUB MALAM
Lionel Messi terlihat diserang seorang pria di sebuah klub malam. Videonya pun telah beredar luas di media sosial. Messi diketahui mendatangi sebuah event di Hotel Pantai Ushuaia, Ibiza, Spanyol bersama istrinya, Antonella Rocuzzo, dua rekannya di Barcelona Luis Suarez dan Jordi Alba, serta mantan rekannya di Barcelona, Cesc Fabregas. Dalam video yang beredar di media sosial, Messi diketahui terlibat insiden kecil dan langsung diamankan oleh petugas keamanan yang sedang berjaga.
GARETH BALE TAK IKUT SKUAT REAL MADRID DI AUDI CUP
Gareth Bale dilaporkan tidak ikut dalam kawanan pemain Madrid yang akan mengikuti kompetisi Audi Cup di Jerman. Tidak diikutkannya Bale kedalam rombongan diyakini karena pemain asal Wales tersebut kecewa setelah gagal menemui kata sepakat dengan klub China. Sebelumya, Bale memang tinggal selangkah lagi gabung klub China. Namun karena ada beberapa permasalahan internal, sang pemain pun gagal bertolak ke Negri Tirai Bambu. Sebelumnya, klub juga memberi tahu kalau Bale tidak ikut bergabung dengan latihan tim, dan malah melakukan latihan tertutup bersama Luka Jovic yang sedang alami cedera.
THIBAUT COURTOIS ALAMI CEDERA
Daftar cedera pemain Real Madrid kian bertambah panjang. Kini, giliran kiper Thibaut Courtois (re: kurtoa) yang harus absen karena terjadi masalah pada engkelnya. Menurut laporan, kiper asal Belgia mendapat cedera itu tak lama setelah Real Madrid dikalahkan Atletico Madrid dengan skor 3-7 di turnamen International Champions Cup. Setelah kembali dari Amerika Serikat, Courtois mengalami gangguan pada engkel kirinya, dan diagnosa menyebut kalau cedera itu tergolong kedalam tingkat dua hingga membuat sang kiper harus beristirahat minimal sebulan.