STEVE BRUCE RESMI DITUNJUK SEBAGAI PELATIH NEWCASTLE
Legenda Manchester United, Steve Bruce, resmi menjabat sebagai pelatih Newcastle United untuk menggantikan posisi Rafael Benitez yang menerima tawaran klub Tiongkok, Dalian Yifang. Dilaporkan, Bruce telah menandatangani kontrak tiga tahun dan akan didampingi dua asistennya, Steve Agnew dan Stephen Clemence. Melakoni pekerjaan sebagai pelatih, Bruce telah menangani sembilan klub Inggris, termasuk rival abadi The Magpies, yakni Sunderland.
NIGERIA RAIH TEMPAT KETIGA PIALA AFRIKA 2019
Nigeria berhadapan dengan Tunisia dalam perebutan tempat ketiga di Al Salam Stadium. Nigeria akhirnya sukses menutup perjalanannya di Piala Afrika 2019 dengan finish di posisi ketiga. The Super Eagles meraih tempat tersebut usai menang dengan skor 1-0. Satu gol sematawayang skuat asuhan Gernoth Rohr dicetak oleh Odion Ighalo di menit ke tiga.
HASIL DRAWING KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 ZONA ASIA
Tim Nasional Indonesia tergabung dalam Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. Dalam undian yang digelar di Kantor AFC, Kuala Lumpur, Malaysia, armada Simon McMenemy bakal menghadapi tiga negara Asia Tenggara plus Uni Emirat Arab. Ketiga Negara asal Asia Tenggara itu adalah Vietnam, Thailand, dan Malaysia. Babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 sendiri akan dimulai pada 5 September 2019 dimana Timnas Indonesia bakal menjamu Malaysia pada pertandingan pertama.
SOLSKJAER BUAT RENCANABARU UNTUK DUA STRIKER MU
Ole Gunnar Solskjaer telah mempersiapkan rencana khusus untuk Anthony Martial dan Marcus Rashford. Dilaporkan, Ole bakal melakukan rotasi kepada posisi dua penyerang tersebut. Menurutnya, baik Rashford maupun Martial merupakan pemain bertalenta yang bisa berada di beberapa posisi dan punya ruang jelajah luas. Dengan demikian, posisi kedua pemain itu saat diturunkan bakal mengalami perpindahan secara teratur.
TTERUNGKAP! NEYMAR HAMPIR GABUNG MANCHESTER UNITED
Neymar Jr mengungkap kalau dirinya hampir saja bergabung dengan Manchester United. Menurutnya, MU merupakan salah satu klub terbaik dan ia ingin mencoba cari tantangan disana. Akan tetapi, niatnya itu seketika lenyap setelah tahu bahwa klub Setan Merah gagal meraih spot Liga Champions, dan hanya bermain di kompetisi Europa League.
PENYERANG INTER BERGABUNG DENGAN PARMA
Raksasa Serie A, Inter Milan, secara resmi melepas Yann Karamoh ke Parma dengan status pinjaman, dan kewajiban membeli di musim panas tahun depan. Karamoh sendiri dilepas lantaran kesulitan bersaing di lini depan La Beneamata. Laman resmi Parma sendiri menyebut Karamoh akan mendapatkan kontrak selama empat tahun yang akan berakhir pada Juni 2023.
JUVENTUS RESMI BOYONG WONDERKID LYON
Wonderkid Prancis, Hamza Rafia, berhasil didatangkan Juventus dari Olympic Lyon dengan harga 400 ribu euro atau sekitar 6,2 miliar rupiah. Dalam kesepakatan ini juga termasuk bonus yang bisa mencapai 5 juta euro, termasuk 20 persen bagian untuk Lyon dari nilai transfer Hamza Rafia di masa depan. Rafia yang saat ini berusia 20 tahun telah tampil gemilang di UEFA Youth League dengan mencatatkan tiga gol dan empat assist dalam delapan pertandingan.
TRIPPIER GABUNG ATLETICO MADIRD
Atletico Madrid telah mengonfirmasi perekrutan bek kanan Kieran Trippier dari Tottenham Hotspur dengan nilai transfer 20 juta pounds atau setara 347 milliar rupiah. Pria Inggris ini meyepakati kontrak berdurasi tiga tahun di Wanda Metropolitano. Dilaporkan, biaya transfer Trippier senilai 347 milliar rupiah itu belum termasuk bonus dan biaya tambahan. Pemain berusia 28 tahun itu dipilih Atletico sebagai pengganti bek kanan veteran Juanfran, yang kontraknya tidak diperpanjang.
MANCINI RESMI BERLABUH DI AS ROMA
AS Roma resmi menuntaskan transfer Gianluca Mancini menuju Atalanta pada musim panas ini. Mancini merapat ke Stadio Olimpico dengan kesepakatan pinjaman untuk musim 2019/20, dengan kewajiban membeli senilai 15 juta euro atau setara 235 milliar rupiah plus keuntungan penjualan 10 persen untuk Atalanta. Bek berusia 24 tahun tersebut dilaporkan telah meneken kontrak hingga 30 Juni 2024.
JEAN MICHAEL SERI RESMI GABUNG GALATASARAY
Pemain Fulham, Jean Michael Seri, resmi berlabuh di Turki untuk bergabung dengan Galatasaray. Pemain berusia 27 tahun itu hanya bermain selama semusim di Fulham dan bakal menjalani proses peminjaman di klub yang bermarkas di Turk Telekom Arena. Jean Michael sendiri merupakan pemain yang banyak diincar klub Eropa, termasuk trio Serie A, Napoli, AS Roma dan AC Milan.
LEWANDOWSKI SEGERA PERPANJANG KONTRAK DENGAN FC BAYERN
Karl-Heinz Rummenigge mengatakan kalau FC Bayern bakal segera bertemu dengan Lewandowski guna membahas kontrak baru. Perpanjangan kontrak striker asal Polandia ini tak luput dari ditepisnya pemberitaan yang menyebut kalau Bayern bakal memulangkan Mario Mandzukic ke Bundesliga. Selain itu, nama Lewandowski juga sudah sepi peminat di bursa transfer musim panas ini. Peluang sang striker untuk berlabuh di klub-klub elite Eropa sendiri kemungkinan besar kandas mengingat usianya yang tak muda lagi. Dengan situasi tersebut, dirinya berpeluang menerima tawaran Munchen.