HASIL PERTANDINGAN
Di Grup E Liga Champions Eropa, Napoli gagal curi poin di kandang Genk. Bermain dengan skuat terbaik, Napoli ditahan imbang 0-0 oleh klub asal Belgia tersebut. Dari total 18 sepakan yang diciptakan anak asuh Carlo Ancelotti tidak ada satupun yang bersarang di gawang Gaetan Coucke.
Di partai lain, pertandingan seru tercipta antara Liverpool melawan RB Salzburg. Sang jawara bertahan harus bersusah payah untuk kalahkan tim tamu dengan skor 4-3. Semua gol Liverpool diciptakan oleh Sadio Mane, Andy Robertson, dan dua gol dari Mo Salah. Sementara trigol yang disarangkan klub asal Austria tercipta lewat aksi Hwang Hee-Chan, Takumi Minamino, dan Erling Haaland.
Menghadapi Inter Milan di Camp Nou, Barcelona dikejutkan dengan gol cepat Lautaro Martinez pada menit ke 2. Namun, dibabak kedua La Blaugrana langsung mengambil alih tempo permainan hingga sukses samakan keunggulan pada menit ke 58 lewat sepakan spektakuler Luis Suarez. Tak puas dengan satu gol, striker asal Uruguay kembali bobol gawang Handanovic di menit ke 84. Dengan kemenangan 2-1 ini, Barcelona berhasil kumpulkan empat poin, sementara Inter masih tertahan dengan perolehan satu poin.
Di Grup H, Chelsea berhasil petik kemenangan pertama di Liga Champions musim ini setelah sukses kandaskan perlawanan Lille di Stadion Pierre-Mauroy. Memainkan Tammy Abraham sebagai ujung tombak, The Blues sukses buka keunggulan lewat pemain berusia 22 tahun itu dimenit ke 22. Meski Lille sempat samakan kedudukan dimenit ke 33, Chelsea tutup laga dengan kemenangan setelah Willian Borges berhasil jebol gawang Mike Maignan dimenit ke 77.
CLAUDIO MARCHISIO SIAP PENSIUN
Claudio Marchisio telah siapkan rencana pensiunnya. Sejak dilepas Zenith St Pettersburg, Marchisio berstatus sebagai pemain tanpa klub. Pria berusia 33 tahun itu enggan menerima tawaran dari Rangers dan Monaco. Dikabarkan, pasca pensiun Marchisio akan mengikuti jejak Andrea Barzagli yang ambil bagian di staff kepelatihan Juventus.
SOAL CUITAN RASIAL, BERNARDO SILVA DIDAKWA FA
Cuitan kontroversial Bernardo Silva tentang rekan setimnya di Manchester City, Benjamin Mendy, berbuntut panjang. Penggawa tim nasional Portugal terancam sanksi setelah federasi sepakbola Inggris (FA) mendakwanya untuk cuitan yang dianggap sebagai penghinaan rasial. Menurut aturan, pemain yang divonis bersalah melakukan tindakan diskriminasi di lapangan otomatis mendapat suspensi enam pertandingan. Namun, sanksi tersebut belum tentu langsung ditimpakan kepada Silva lantaran kasusnya terjadi di media sosial.
CARDIFF CITY AJUKAN BANDING TERKAIT TRANSFER SALA
Cardiff City keberatan harus membayar transfer Emiliano Sala. Mereka pun dilaporkan telah mengajukan banding kepada Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) atas keputusan FIFA itu. Sengketa pembayaran transfer tersebut terjadi pasca tragedi kecelakaan pesawat yang menewaskan Sala. Pemain 28 tahun itu mengalami kecelakaan saat akan menuntaskan transfernya dari Nantes ke Cardiff. Cardiff mengaku kecewa dengan keputusan FIFA yang telah memberatkan klub atas kesalahan yang bahkan tidak mereka inginkan.
PAUL POGBA ABSEN LAWAN AZ ALKMAAR
Paul Pogba tidak bisa memperkuat Manchester United di pertandingan Liga Europa kontra AZ Alkmaar, menyusul adanya saran medis tentang cedera kakinya. Sebagaimana diketahui, peraih trofi Piala Dunia itu mengalami cedera kaki di pertandingan lawan Southampton pada Agustus lalu. Hal ini juga dikonfirmasi sang manajer dalam sebuah konferensi pers jelang pertandingan. Solskjaer menyatakan terlalu beresiko jika memainkan Pogba.
LIVERPOOL DIDENDA 3 MILLIAR RUPIAH
Liverpool bisa bernapas lega setelah mereka tak harus dicoret dari Piala Liga Inggris. Dilaporkan, The Reds hanya didenda 200 ribu pounds atau setara lebih dari 3 milliar rupiah karena menurunkan pemain ilegal. Kemenangan Liverpool atas MK Dons digugat setelah gelandang Pedro Chirivella yang masuk menggantikan Naby Keita pada menit ke-63 dianggap sebagai pemain ilegal. English Football League (EFL) selaku operator turnamen menerima laporan kalau Pedro tak memenuhi kriteria untuk bertanding. Ini terkait statusnya yang masih menggantung sebagai pemain pinjaman di Extremadura paruh kedua musim lalu. Sedari Januari, Pedro tidak bisa bermain sama sekali, karena dokumen transfernya telat didaftarkan.
FIFA HUKUM MANTAN PRESIDEN CONMEBOL KARENA KASUS SUAP
FIFA resmi melarang mantan presiden CONMEBOL, Eugenio Figueredo, dari semua kegiatan sepak bola selama seumur hidup setelah mendapati pria 87 tahun itu bersalah atas kasus suap. Figueredo dituduh menerima jutaan dolar dalam kasus suap sehubungan dengan “pemberian kontrak kepada perusahaan untuk media dan hak pemasaran kompetisi CONMEBOL” antara 2004 hingga 2015.