HASIL PERTANDINGAN
Inggris melanjutkan tren positif mereka usai sukses menghajar Bulgaria dengan skor 6-0 dalam laga Kualifikasi Euro 2020 Grup A. Ross Barkley dan Raheem Sterling masing-masing menyumbang dua gol dalam kemenangan ini, sedangkan dua gol lainnya masing-masing tercipta lewat aksi Marcus Rashford dan Harry Kane. Berkat hasil ini, Inggris makin kokoh di puncak klasemen Grup A dengan poin 15, sedangkan Bulgaria makin terbenam di dasar klasemen dengan poin 3.
Dilaga lain, Portugal harus menelan kekalahan ketika menyambangi Ukraina. Bermain di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kyiv, Portugal menyerah 1-2. Ukraina unggul dua gol lebih dulu pada babak pertama, masing-masing lewat gol Roman Yaremchuk dan Andriy Yarmolenko. Cristiano Ronaldo sempat memperkecil skor lewat eksekusi penalti di babak kedua. Berkat hasil ini, Ukraina memastikan diri lolos ke putaran final Euro 2020 dengan poin 19 di puncak klasemen Grup B.
Timnas Prancis hanya mampu meraup satu poin saat menjamu Turki di Stade de France. Skuat besutan Didier Deschamps ditahan imbang dengan skor 1-1. Hasil ini membuat keduanya harus menunda perayaan lolos ke Piala Eropa 2020 nanti. Turki dan Prancis masing-masing menempati posisi satu dan dua Grup H dengan raihan yang sama, 19 poin. Terpaut empat angka dari Islandia yang duduk di peringkat tiga.
RESMI! RONALDO CETAK GOL KE 700
Meski kalah melawan Ukraina, gol Cristiano Ronaldo dilaga tersebut berhasil menembus 700 gol sepanjang kariernya di pertandingan resmi. Ronaldo menjadi pemain keenam yang mencatat prestasi tersebut, menyusul mantan penyerang Jerman Gerd Muller dan legenda Hongaria Ferenc Puskas, duo Brasil Pele dan Romario serta penggawa Republik Ceko Josef Bican. Di level klub, Ronaldo mencetak lima gol untuk Sporting CP, 118 bersama Manchester United, rekor di Real Madrid dengan 450 gol, dan 32 untuk klub yang dibelanya sekarang Juventus. Sementara di level internasional, Ronaldo sudah berkontribusi 95 gol, hanya kalah dari Ali Daei yang mengoleksi 109 untuk timnas Iran.
NEYMAR MENEPI SELAMA EMPAT MINGGU
Cedera kembali menghampiri Neymar Jr saat bertugas membela Tim Nasional Brasil. Dilaporkan, cedera hamstring yang dialaminya bisa memaksa Neymar untuk menepi selama empat pekan. Sebelumnya, eks penyerang FC Barcelona terpaksa ditarik keluar diawal laga antara Brasil melawan Nigeria. Setelah dilakukan pemeriksaan, PSG pun membenarkan Neymar mengalami cedera hamstring. Tim medis saat ini akan mengevaluasi kembali cedera itu dalam waktu delapan hari.
ALEXIS SANCHEZ BERPOTENSI ABSEN HINGGA TIGA BULAN
Gelandang Inter Milan, Alexis Sanchez, berpotensi absen hingga tiga bulan. Sanchez mengalami cedera tendon engkel saat membela Cile dalam laga uji coba kontra Kolombia yang berakhir dengan skor imbang 0-0. Sanchez kini telah kembali ke Milan untuk menjalani serangkaian tes guna mengetahui apakah cederanya tersebut mebutuhkan operasi atau tidak.
LAWAN LIVERPOOLO, MU SIAP TURUNKAN PEMAIN YANG SEMPAT CEDERA
Manchester United mendapat kabar baik jelang laga big match melawan Liverpool akhir pekan nanti. Dilaporkan, sejumlah pemain mereka seperti Aaron Wan Bissaka, Luke Shaw, Anthony Martial, hingga Paul Pogba siap kembali merumput pasca alami cedera. Kembalinya para pemain tersebut jelas menjadi suntikan energi untuk MU, mengingat mereka sangat membutuhkan kemenangan saat ini. MU wajib memperbaiki posisinya yang tengah menempati peringkat ke-12 klasemen dengan raihan sembilan poin.
LYON TUNJUK RUDI GARCIA SEBAGAI PELATIH BARU
Setelah memecat Sylvinho, Olympique Lyon sempat mendapat penolakan saat berusaha merekrut Jose Mourinho. Kini, mereka pun telah menemukan pelatih baru yang pernah menangani AS Roma, Rudi Garcia. Pelatih yang pernah memenangi gelar Ligue One bersama Lille itu dipercaya mendapat ikatan kontrak hingga Juni 2021.
MANCINI PERPANJANG KONTRAK DI TIMNAS ITALIA
Timnas Italia sukses mendapatkan tiket ke ajang Piala Eropa 2020. Prestasi ini rupanya memberikan berkah tersendiri bagi sang pelatih, Roberto Mancini. Mancini mendapatkan kontrak anyar bersama Timnas Italia. Gli Azzurri sudah mengikatnya hingga tahun 2022 mendatang. Selain berhasil membawa Italia lolos ke ajang Euro 2020, Mancini juga sukses melakukan perombakan besar-besaran dengan memberikan kesempatan kepada sejumlah pemain muda seperti Nicolo Barella dan Stefano Sensi. Hasilnya pun boleh dikatakan brilian.
UMTITI DAN JUNIOR FIRPO KEMBALI KE LATIHAN
Barcelona kembali mengadakan latihan jelang laga melawan Eibar di kompetisi La Liga. Kabar baik pun menyelimuti kubu La Blaugrana. Dilaporkan, dua pemain mereka, Samuel Umtiti dan Junior Firpo turut mengikuti sesi latihan pasca sembuh dari cedera. Kembalinya dua pemain tersebut jelas memberi dampak positif bagi Barca mengingat sejumlah pemain mereka termasuk Gerard Pique, Ronald Araujo dan Ousmane Dembele tengah mendapat skorsing.
SIKAP RASIAL NODAI KEMENANGAN TIMNAS INGGRIS
Tindakan rasialis mewarnai laga lanjutan Kualifikasi Euro 2020 antara Bulgaria vs Inggris. Pada laga tersebut, wasit sempat menghentikan pertandingan dua kali, yakni pada menit 27′ dan 44′. Hal tersebut dilakukan lantaran adanya keluhan pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate atas tindakan rasialis yang dilakukan oleh pendukung tuan rumah terhadap pemain Inggris. Atas tindakan memalukan tersebut, sejumlah pemain tim tiga singa termasuk Raheem Sterling, Tyrone Mings, dan Harry Maguire sangat menyayangkan ulah para oknum supporter Bulgaria.