GARY NEVILLE UNGKAP TIM TERBAIK MU SATU DEKADE TERAKHIR
Legenda MU, Gary Neville telah menyusun sebelas terbaik Manchester United selama satu dekade terakhir. Hasilnya tidak ada nama Zlatan Ibrahimovic atau Paul Pogba. Susunan terbaik MU dari 2010 – 2020 adalah David De Gea, Antonio Valencia, Nemanja Vidic, Rio Ferdinand, Patrice Evra, Ryan Giggs, Paul Scholes, Michael Carrick, Marcus Rashford, Robin Van Persia dan Wayne Rooney.
MIKEL ARTETA PUJI SIKAP MESUT OZIL
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta tak segan memberi pujian kepada Mesut Ozil atas sikap “luar biasanya”. Dalam konferensi pers perdananya, Arteta pernah menyebut Ozil pemain masif. Pujian itu pun berlanjut dengan memainkan Ozil sejak menit awal di laga vs Bournemouth dan Arteta terkesan dengan penampilan pemain 31 tahun ini. “Sejujurnya, sikap dia dalam latihan sejak saya pertama kali memasuki gedung ini luar biasa,” ucap Arteta.
ARNOLD : INI PENAMPILAN TERBAIK KAMI MUSIM INI
Liverpool menunjukkan kedigdayaan sekaligus kesiapan menjuarai Premier League. Pada pekan ke 19, The Reds menang 4-0 di kandang rival terdekat, Leicester City. Bek kanan Trent Alexander-Arnold tak ragu menyebut penampilan mereka di King Power Stadium adalah yang terbaik pada musim ini. “Kami bermain sangat bagus, terutama mengingat betapa banyak perjalanan yang harus kami tempuh,” ujar Arnold
MC TOMINAY ALAMI CEDERA LIGAMEN LUTUT
Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer mengonfirmasi gelandangnya, Scott McTominay, mengalami cedera lutut dalam laga kontra Newcastle. Tominay menderita cederanya pada awal laga, tepatnya 24 detik setelah kick-off karena berusaha menjegal Sean Longstaff. Tominay terlihat kesakitan di lututnya. Kendati cedera, Tominay memaksakan diri tampil satu babak penuh sebelum digantikan oleh Paul Pogba usai turun minum.
MOHAMED ELNENY BETAH BARENG BESIKTAS
Agen Mohamed El Neny menyebut kliennya berkomitmen pada masa pinjamannya di Besiktas. Pemain berusia 27 tahun itu telah tampil reguler musim ini bersama klub Turki tersebut. Performanya telah memikat sejumlah klub untuk mendapatkannya, termasuk AC Milan. Tetapi sang agen, Christian Emile mengatakan kliennya tidak memikirkan spekulasi transfer dan hanya fokus melakukan yang terbaik untuk Besiktas.
FRANK LAMPARD BELA HUDSON ODOI
Bos Chelsea, Frank Lampard membela kinerja Chalum Hudson Odoi setelah kalah dikandang dari Southampton. Lampard mengakui: “Saya pikir dia melakukan banyak upaya hari ini. Dia sedang mencoba berbagai hal, membuat lari tetapi itu tidak cukup untuknya di babak pertama. Dia datang dari belakang cedera besar dan tentu saja ada periode di mana kita harus tetap bersamanya melalui itu.”.
MOURINHO TAHU MASA DEPAN ERIKSEN
Jose Mourinho mengatakan bahwa dirinya tahu masa depan Cristian Eriksen. Eriksen tampil cukup apik saat masuk dari bangku cadangan di laga vs Brighton. Dalam konferensi pers pasca pertandingan, Mou sedikit membahas masa depan playmaker asal Denmark tersebut. Mou mengaku mengetahui masa depan sang pemain, dirinya mengatakan bahwa Eriksen kerap berkomunikasi dengannya.
ARSENAL INCAR ADRIEN RABIOT
Dilansir dari Calciomercato, setelah menunjuk Mikel Arteta sebagai manajer tetap, Arsenal kini berupaya untuk hadirkan pemain baru demi memperbaiki skuatnya. Pemain yang diincar adalah gelandang milik Juventus, Adrien Rabiot. Sang pemain musim ini baru bergabung dengan Juve, namun lebih sering duduk di bangku cadangan. Sehingga pergi ke Arsenal untuk sementara tampaknya menjadi opsi terbaik demi dapatkan waktu bermain yang lebih.
XHAKA CAPAI KESEPAKATAN DENGAN HERTHA BERLIN
Dikabarkan oleh Sportskeeda, Granit Xhaka telah mencapai sebuah kesepakatan untuk berlabuh ke Hertha Berlin. Agen sang pemain, Jose NogueraIa sudah memberi tahu Arsenal bahwa kliennya ingin bergabung dengan klub Bundesliga tersebut. Masa depan gelandang asal Swiss tersebut di Emirates Stadium mulai diragukan sejak ia terlibat perseteruan dengan para fans. Namun pada januari nanti, Xhaka kemungkinan besar akan meninggalkan Arsenal.
MU REKRUT HAALAND, NAMUN POGBA HARUS PERGI
Dikutip dari AS, MU khawatir jika rekrut Haaland akan memaksa Pogba pergi. Haaland digosipkan akan segera berseragam MU. Meski Juventus, RB Leipzig, dan Dortmund dikabarkan juga berminat, namun hubungan baik Haaland dengan Solskjaer, disebut akan memudahkan jalan Haaland ke Old Trafford. Klausul pelepasan Haaland juga tergolong murah, yakni sebesar 17 juta Paun. Namun harga yang harus dibayar MU kemungkinan akan jauh lebih besar dari itu. Mereka disebut harus membiarkan Pogba hijrah dari MU demi memuluskan transfer Haaland.
SOLKSJAER KEMBALI BANDINGKAN RASHFORD DENGAN CR7
Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer kembali membandingkan Marcus Rashford dengan Cristiano Ronaldo. Itu setelah sang pemain mencetak gol saat Setan Merah mengalahkan Newcastle 4-1. Solskjaer sebelumnya pernah membandingkan Rashford dengan Ronaldo. Solksjaer melakukannya lagi setelah Rashford mencetak gol sundulan dengan melompat cukup tinggi. Ia mengatakan bahwa Ronaldo saat seusia Rashford juga pernah mencetak gol seperti itu.
BARCELONA MILIKI DANA 75 JUTA EURO UNTUK DIBELANJAKAN
Ernesto Valverde telah mempunyai uang 75 juta euro untuk dibelanjakan pada bursa transfer januari nanti. Petinggi klub telah sepakat bahwa pemain dibawah usia 25 tahun adalah prioritas utama. Hal itu sebagai target jangka panjang Blaugrana. Masih belum jelas apakah uang sebanyak itu akan dibelanjakan untuk membeli pemain bertahan atau bukan. Posisi yang selama ini dianggap sebagai kelemahan Barca.
MADRID AKAN BAWA KEMBALI MARTIN ODEGAARD MUSIM PANAS 2020
Real Madrid telah memutuskan akan memulangkan Martin Odeegard pada musim panas 2020. Odeegard sejauh musim ini tampil cukup apik bersama Real Sociedad. Di mana ia sudah mencetak 4 gol dari 16 laga. Meskipun masa pinjamannya di Sociedad masih tersisa hingga 2021. Tapi Los Blancos bersikeras akan kembali membawanya ke Bernabeu. Selain Odeegard, Madrid juga akan memulangkan Achraf Hakimi yang saat ini main di Dortmund.
ATLETICO MADRID INGIN MENGONTRAK STRIKER PADA JANUARI
Dilansir dari Marca, CEO Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin mengungkapkan bahwa pihak klub sedang mencari striker untuk direkrut pada Januari. Sebelumnya Los Rojiblancos santer dikaitkan dengan striker PSG Edinson Cavani dalam beberapa hari terakhir. Gil Marin juga menambahkan bahwa mereka harus mengeluarkan dana ekstra untuk memboyong striker berkualitas ke Wanda Metropolitano.
KUBO : ZIDANE INGIN SAYA TETAP DI MADRID MUSIM INI
Takefusa Kubo sempat bernegosiasi dengan Zinedine Zidane di awal kedatangannya ke Real Madrid. Pemain yang sedang dipinjamkan ke Real Mallorca tersebut mengatakan bahwa ia diminta bertahan, namun ia meminta jaminan lebih banyak dimainkan Los Blancos. “Ketika tur Amerika Utara berakhir, Zidane bilang ke saya kalau dia ingin saya bertahan di Real Madrid musim ini,” ujar Kubo.
KOMENTAR HECTOR HERERA TENTANG FELIX
Hector Herera memberikan penilaiannya sendiri tentang Joao Felix. Herera sempat menjadi musuh bebuyutan Felix saat masih di Liga Portugal. Kala itu Herera membela Benfica, dan Felix memperkuat FC Porto, sebelum keduanya akhirnya pindah di awal musim ini ke Atletico Madrid. Saat masih di Portugal, Herera menyebut bahwa Felix sombong, namun pemain berusia 19 tahun tersebut adalah pria yang baik.
GIGGS : BALE MASIH MENCINTAI SEPAK BOLA
Pelatih timnas Wales, Ryan Giggs turut mengomentari sosok Gareth Bale. Menurutnya, Bale telah banyak menerima kritik tetapi hasratnya untuk sepak bola tetap ada. Giggs percaya pengalaman luar biasa Bale dapat menutupi segala hal negatif. Dalam beberapa pekan terakhir, Bale kerap kali mendapat kritikan keras akibat sikapnya, mulai dari kegemaran bermain golf hingga pembentangan bendera Wales yang sangat kontroversial.
JOAQUIN PERPANJANG KONTRAK DI REAL BETIS
Kapten Real Betis, Joaquin telah menandatangani kontrak baru di Estadio Benito Villamarin. Pemain berusia 38 tahun tersebut perpanjang masa baktinya di Betis selama satu tahun. Artinya, Joaquin akan membela Betis hingga akhir musim 2020/2021. Joaquin pertama kali membela Betis pada tahun 2000 hingga 2006, ia lalu memperkuat Valencia, Malaga, dan Fiorentina sebelum kembali ke Betis pada 2015.
DE LIGT AKUI BETAH DI JUVENTUS
Kebersamaan Matthijs De Ligt dengan klub barunya, Juventus, baru berlangsung selama enam bulan. Namun bek asal Belanda tersebut sudah merasa betah dengan Bianconeri. Meski kerap dikritik, De Ligt tidak lantas merasa menyesal pindah ke Juventus. Peraih Kopa Trophy 2019 tersebut bahkan mengakui bahwa dirinya ingin bertahan lebih lama lagi di Turin.
PATRICK CUTRONE BERI SINYAL GABUNG FIORENTINA
Setelah tidak mendapatkan menit bermain yang banyak, Patrick Cutrone bisa meninggalkan Wolverhampton pada bursa transfer januari nanti. Namun, karena Wolves percaya Cutrone adalah aset masa depan, Wolves tentu tidak akan menjualnya. Sebagai opsi, Cutrone bisa dipinjamkan ke klub lain demi mendapatkan waktu bermain yang konsisten. Fiorentina sangat tertarik dengan eks AC Milan tersebut dan menurut kabar, Cutrone telah memberikan lampu hijau untuk gabung ke La Viola.
ADEGAN LUAR BIASA DI SERIE B, SAAT WASIT TIDAK MENGESAHKAN GOL
Kejadian menarik terjadi di pertandingan serie B Italia. Dalam laga Cosenza vs Empoli, wasit tidak mengesahkan gol pemain empoli. Padahal sudah sangat jelas bahwa bola sudah melewati garis gawang. Pada menit ke-83, Ricci mencoba peruntungannya dari jauh, bola membentur mistar. Namun, bola memantul masuk ke gawang, yang gagal dilihat oleh wasit. Para pemain Empoli protes, tetapi karena teknologi garis gawang tidak ada di Serie B, wasit tetap berpegang pada keputusannya.
LEWANDOWSKI INGIN PENSIUN DI SPANYOL
Dikabarkan Calciomercato, striker FC Bayern, Robert Lewandowski berkeinginan untuk mengakhiri karir di Spanyol. Penyerang asal Polandia tersebut merupakan salah satu yang tertajam dalam satu dekade terakhir. Menurut laporan, Lewandowski sangat ingin pindah ke klub raksasa La Liga Real Madrid dan ingin menyelesaikan karirnya saat bermain untuk Los Blancos.
REBIC KEMUNGKINAN AKAN KEMBALI KE FRANKFURT
Striker AC Milan, Ante Rebic dilaporkan oleh Calciomercato akan kembali ke klub induknya, Eintracht Frankfurt pada musim panas 2020. Pemain asal Kroasia tersebut saat ini sedang menjalani masa pinjaman selama dua tahun, da memiliki opsi untuk di beli Rossoneri secara permanen jika masa pinjamannya habis. Namun, Rebic seperti kesulitan beradaptasi di Milan, ia baru mengoleksi 554 menit tanpa mencetak satu gol pun. Petinggi Milan dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk mengembalikan Rebic ke Eintracht Frankfurt.