ERLING HAALAND DIRAGUKAN TAMPIL LAWAN LIVERPOOL
Erling Haaland telah menjadi sensasi ketika klubnya, Red Bull Salzburg, menghancurkan KRC Genk 6-2. Sayang, pemain Norwegia berusia 19 tahun itu diragukan untuk bisa tampil ketika klubnya melawat ke markas Liverpool dalam laga lanjutan Grup E Liga Champions. Dilaporkan, hingga sekarang Haaland belum kembali berlatih bersama rekan setimnya lantaran sakit. Kesehatannya pun masih terus dipantau oleh tim medis klub. Namun hingga kini belum diketahui kapan sang pemain akan sembuh.
ARSENAL SIAP LEPAS OZIL JANUARI NANTI
Raksasa Premier League, Arsenal, dikabarkan membuka peluang untuk melepas playmaker mereka, Mesut Ozil pada jendela transfer Januari mendatang. Arsenal sudah sering diminta untuk melepas Ozil. Sebab playmaker asal Jerman itu kesulitan untuk bisa memberikan peforma terbaiknya untuk The Gunners, khususnya di laga-laga besar dan krusial. Ozil sendiri baru bermain selama total 71 menit di Premier League musim ini. Arsenal pun tampaknya sudah kehilangan kesabaran dengan Ozil dan siap melego pemain 30 tahun itu pada Januari nanti.
LAMPARD PUJI KEPEMIMPINAN JORGINHO
Manajer Chelsea, Frank Lampard, mengomentari kiprah salah satu gelandangnya, Jorginho. Lampard mengaku terkesan dengan kepemimpinan Jorginho di Chelsea. Sebagaimana diketahui, Jorginho hadir di skuad Chelsea usai diboyong dari Napoli dengan mahar sebesar 57 juta euro atau sekitar 883 miliar rupiah. Jorginho pun langsung mendapatkan jaminan bermain bersama skuad Chelsea pada musim perdananya. Bahkan setelah kursi kepelatihan berganti dari Sarri ke Lampard, Jorginho tetap mendapatkan tempat di skuad utama Chelsea. Lampard mengaku terkesan dengan sikap yang acap kali ditunjukkan Jorginho baik di dalam maupun di luar lapangan bersama Chelsea.
MU PRIORITASKAN PENYERANG DI BURSA TRANSFER MENDATANG
Manchester United telah menyusun rencana untuk memperbaiki skuat pada bursa transfer musim dingin mendatang. Melalui Ole Gunnar Solskjaer, klub berjuluk Setan Merah itu akan memprioritaskan penyerang pada bursa transfer Januari nanti. Menurutnya, posisi tersebut tengah alami krisis. MU pun dituntut untuk mencari penyerang tajam agar bisa menjadi solusi dari kurangnya stok penyerang sepeninggal Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez. Sejauh ini, sejumlah nama seperti Mario Mandzukic dan Jadon Sancho masih menjadi favorit. Sementara Moussa Dembele dari Lyon juga disiapkan sebagai alternatif.
PERISIC UNGKAP RASA KECEWA GAGAL GABUNG MU
Gelandang Bayern Munchen, Ivan Perisic, menyebut dirinya hampir menjadi pemain Manchester United saat klub tersebut masih berada dibawah arahan Jose Mourinho. Tetapi, hal tersebut tidak terlaksana karena ada beberapa alasan yang tidak bisa ia katakan. Perisic mengaku sangat kecewa dan sempat kesal saat ia gagal bergabung dengan klub tersebut. Mantan pemain Inter Milan itu menyebut jika kegagalan gabung United adalah seperti mimpi yang tidak pernah menjadi kenyataaan.
WOLVES TERTARIK DATANGKAN ODEGAARD
Klub Liga Inggris, Wolverhampton serius ingin merekrut Martin Odegaard di bursa transfer Januari mendatang. Dilaporkan, Wolves menjadikan Martin Odegaard sebagai buruan utama mereka. Martin Odegaard sendiri sudah menarik perhatian dalam masa peminjaman di Real Sociedad musim ini. Kubu Wolverhampton serius ingin mengajukan tawaran sebesar 20 juta pounds atau setara 348 milliar rupiah untuk menjemputnya dari Spanyol ke gelaran Premier League.
EKS BARCELONA DISIAPKAN SEBAGA GANTI GUARDIOLA
Menurut Mirror, Manchester City telah menyiapkan suksesor Pep Guardiola apabila manajer asal Spanyol itu pergi dari Etihad Stadium. Dia adalah mantan pemain FC Barcelona, Giovanni van Bronckhorst. Kontrak Guardiola berakhir pada 2021 mendatang. Mengingat kontribusi dan warisan besar Guardiola di City selama empat tahun terakhir, fans The Citizens tentu berharap pelatih berusia 48 tahun itu tidak pergi. Tapi, manajemen City sudah mulai menyiapkan rencana B apabila mereka tak mampu meyakinkan Guardiola teken kontrak baru. Van Bronckhorst sendiri pernah melatih Feyenoord pada 2015 hingga 2019 dan sukses memberikan satu titel Eredivisie, dua Piala KNVB, dan dua Johan Cruyff Shield.
JUAN MATA SEBUT POGBA SEBAGAI PEMAIN PENTING
Juan Mata memandang Paul Pogba sebagai pemain paling komplet yang dimiliki Manchester United saat ini. Bagi mata, Pogba merupakan salah satu pemain terpenting dalam skuad Setan Merah yang sekarang. Dengan begitu, menurut eks Chelsea, tidak ada alasan bagi MU untuk menjual pemain sepenting Pogba. Kualitas Pogba luar biasa. Dia mungkin menjadi salah satu gelandang terbaik di dunia dengan kemampuan komplet. Namun dimata para penggemar, Pogba dianggap tampil di bawah ekspektasi dan terlalu sibuk membuat kontroversi di luar lapangan.
JIKA PERMINTAAN GAJI TAK DIPENUHI, POGBA PILIH PERGI
Kontrak Paul Pogba bersama Manchester United memang masih berlaku hingga 2021. United pun punya opsi memperpanjangnya semusim lagi. Namun, tampaknya, kebersamaan gelandang asal Prancis itu dengan Setan Merah berakhir tidak lama lagi. Menurut laporan, Pogba menginginkan gaji 30 juta pounds atau setara 522 milliar rupiah per tahun, dari gajinya yang saat ini hanya 15 juta pounds atau setara 261 milliar rupiah. Cara tersebut diambil Pogba karena keinginannya hengkang sejak bursa transfer musim panas ini tak direstui United.
BUFFON BAHAGIA BELUM JUARAI UCL
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, memiliki pandangan positif ketika ia belum pernah merasakan gelar Liga Champions di sepanjang kariernya. Kiper legendaris itu merasa berysukur karena hingga saat ini belum pernah mengangkat trofi Liga Champions. Sebab ia percaya kegagalannya untuk memenangkan kompetisi telah memungkinkannya untuk terus bermain. Sepanjang kariernya, Buffon memang memiliki banyak catatan positif. Namun, khusus Liga Champions, kiper berusia 41 tahun itu masih belum bisa memenangkannya.
MOURINHO TAK INGIN PILIH KLUB SERIE A
Mantan pelatih Manchester United dan Real Madrid, Jose Mourinho, mengklaim bahwa dirinya tak akan menjadikan Serie A sebagai tujuan kariernya ke depan. Jose Mourinho saat ini belum melatih klub baru sejak dipecat Manchester United pada medio Desember 2018 silam. Beberapa klub pun sudah dikaitkan dengan pelatih asal Portugal tersebut, tapi hingga kini Mourinho memilih untuk tidak melatih. Meski pernah sukses bersama Inter Milan, Mourinho tak punya angan untuk kembali ke sana. Namun tidak diketahui pasti apa alasan Mou enggan memilih Serie A sebagai pelabuhan selanjutnya.
AC MILAN HUBUNGI ANDRIY SHEVCHENKO
Terpuruknya AC Milan di ajang Serie A awal musim ini membuat manajemen langsung bergerak cepat. Kabarnya, mereka sudah melakukan pendekatan dengan salah satu legendanya, Andriy Shevchenko. Saat menunjuk Giampaolo untuk gantikan Gennaro Gattuso, Milan justru kian melempem. Dari enam laga yang dilalui di Serie A musim ini, mereka hanya mampu meraih dua kemenangan. Alhasil, Milan pun terdampar ke peringkat 16 dengan koleksi enam poin saja. Dikabarkan, Milan sudah memulai pendekatan dengan Shevchenko untuk menggantikan eks nahkoda Sampdoria.
MILAN TAMPIL BURUK, GIAMPAOLO OGAH MUNDUR
Kinerja Marco Giampaolo di AC Milan sedang menjadi sorotan. Maklum, I Rossoneri terpuruk selama ditukangi pria asal Italia tersebut saat memulai perjalanan di Liga Serie-A Italia musim ini. Giampaolo sebetulnya baru ditunjuk Milan menjadi pelatih anyar pada Juni 2019. Namun, ia sudah mulai banjir kritikan karena rapor buruk Milan pada awal musim ini. Namun, hal tersebut tidak membuat Giampaolo patah semangat. Ia bahkan enggan mundur dan masih bertekad membawa Milan bangkit. Ia masih percaya pada gagasannya untuk bisa membangkitkan Milan dalam waktu dekat.
RIBERY: USIA TAK MENJADI HALANGAN BAGIKU
Penggawa Fiorentina, Franck Ribery, mengatakan kalau usia tak menjadi halangan bagi dirinya untuk menunjukkan performa gemilang. Hal itu ia tunjukkan ketika mengantarkan Fiorentina meraih kemenangan atas AC Milan. Fiorentina menang dengan skor 3-1, dimana eks Bayern Munchen sukses mencetak satu gol pada laga tersebut. Ribery mengaku bahagia bisa mengantar Fiorentina menang di kandang AC Milan. Namun di sisi lain, Ribery juga turut bersimpati kepada Rossoneri yang mencatatkan hasil negatif pada tiga laga terakhir.
GODIN MINTA INTER KOMPAK DEMI TROFI LIGA CHAMPIONS
Bek Inter Milan, Diego Godin, berbicara tentang peluang I Nerazzuri di kompetisi Liga Champions Eropa. Hal itu diungkap menjelang pertandingan Liga Champions antara Inter Milan melawan Barcelona pada pekan ini. Menurut eks Atletico, Inter hanya perlu bermain kompak demi menjaga keselarasan tim. Dengan begitu, klub yang bermarkas di Giuseppe Meazza akan mampu menjaga konsistensinya diberbagai kompetisi, termasuk Liga Champions Eropa. Godin pun meminta semua rekan setimnya untuk fokus pada tugasnya masing-masing guna membentuk tim yang solid.
KLUIVERT TARGETKAN EMPAT BESAR UNTUK ROMA
Pemain AS Roma, Justin Kluivert, memberikan komentar terhadap kemenangan Tim Serigala melawan Lecce. Menurutnya, sejumlah pemain Roma sudah menemukan kemistri untuk saling mengerti satu sama lain. Baginya, pelatih Paulo Fonseca, memberikan andil paling krusial dalam perkembangan skuat ibukota. Dengan permainan yang mulai teratur, Kluivert pun menargetkan Roma untuk setidaknya tempati posisi empat besar pada akhir musim nanti. Ia mengaku Roma layak bermain di Liga Champions dan mewujudkan segala impian untuk menjadi juara.
BARCELONA SIAP BAJAK DE LIGT DARI JUVENTUS
Barcelona memiliki ambisi besar untuk membajak bek muda, Matthijs de Ligt, dari Juventus pada bursa transfer Januari mendatang. Klub asal Catalunya tersebut masih mengincar sejumlah nama guna memperkuat skuat mereka, dan dalam hal ini, De Ligt menjadi salah satu pemain yang siap diboyong. Komposisi bek tengah Barcelona saat ini yang diisi Gerard Pique, Samuel Umtiti, dan Clement Lenglet tampaknya belum membuat tim pelatih dan manajemen klub puas. Karena itu, pemain muda potensial seperti De Ligt dibutuhkan Barcelona yang diharapkan menjadi salah satu kekuatan baru di lini belakang.
BARCELONA MASIH TERTARIK DATANGKAN WILLIAN
Raksasa La Liga, Barcelona, masih tertarik mendatangkan gelandang Chelsea, Willian Borges. Blaugrana berniat memboyong pemain asal Brasil itu dengan status bebas transfer. Kontrak Willian bersama The Blues akan selesai pada akhir musim ini, tepatnya Juni 2020. Namun, sampai saat ini belum ada tanda-tanda Willian akan memperbaharui kontraknya di Chelsea. Los Cules pun ingin memanfaatkan momentum tersebut untuk menggaetnya secara gratis. Apalagi el Barca sudah kepincut terhadap Willian sejak lama.
DIEGO SIMEONE KECEWA RAMOS TAK DIUSIR WASIT
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, menganggap kapten Real Madrid, Sergio Ramos, seharusnya menerima kartu merah pada laga derby kemarin. Simeone menganggap, Sergio Ramos telah melakukan tindakan tidak terpuji dengan menghina asisten wasit. Hal serupa pernah terjadi dengan Diego Costa yang langsung mendapat sanksi larangan bertanding sebanyak delapan laga. Namun, Simeone tak mau terlalu membesar-besarkan masalah tersebut. Pelatih asal Argentina lebih tertarik membahas hasil imbang tanpa gol yang diraih kedua tim dalam pertandingan tersebut.
MARCELO LATIHAN SECARA TERPISAH
Real Madrid kembali berlatih pada hari Minggu untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi Club Brugge di kompetisi Liga Champions. Dalam latihan kali ini, nama Rodrygo Goes tidak muncul karena sang pemain baru saja jalani pertandingan bersama Real Madrid Castilla. Selain itu, Marcelo juga belum terlihat karena pemain asal Brasil tersebut masih menjalani latihan terpisah. Posisi bek kiri Los Galacticos pun tampak bakal diisi oleh Nacho Fernandez, menyusul cederanya Ferland Mendy, dan kondisi Marcelo yang belum terlalu fit.
OBLAK ANGGAP HASIL DERBY MADRID ADIL
Atletico Madrid bermain imbang tanpa gol dengan rival sekota, Real Madrid. Kiper Los Rojiblancos, Jan Oblak memberikan komentar terkait hasil ini. Menurutnya, hasil tersebut merupakan yang paling adil dari derby Madrid. Kedua tim memang bermain seimbang. Meski tetap menginginkan kemenangan, Oblak sama sekali tak menyesali satu poin yang didapat dari laga melawan Real Madrid. Dalam laga itu, Oblak tampil cukup apik setelah lakukan sejumlah penyelamatan gemilang.
COURTOIS CUEK TERHADAP KRITIK PENGGGEMAR
Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, mengaku tak terganggu dengan kritikan yang datang dari para penggemar Los Blancos. Ia memilih untuk cuek dan tidak menanggapi kritikan tersebut secara mendalam. Baginya, kritikan yang datang dari para fans justru tak membuatnya terpengaruh bermain buruk. Ia mengatakan lebih senang membahas tentang performanya kepada para ahli, seperti pelatih dan rekan setimnya. Lebih lanjut, menanggapi kritik fans dianggapnya hanya akan membuang-buang waktu.
HADAPI INTER, VALVERDE RAGU DEMBELE BISA FIT
Ujung tombak Barcelona, Ousmane Dembele, kembali menderita cedera. Ernesto Valverde selaku arsitek pun merasa ragu Dembele mampu berpartisipasi dalam duel Liga Champions menghadapi Inter Milan. Pemain asal Perancis itu sendiri pernah menderita cedera di pertandingan pembuka La Liga Spanyol beberapa waktu lalu. Setelah sempat pulih, cedera yang dideritanya kembali kambuh. Hal inilah yang membuat Valverde tak yakin dengan kondisi Dembele. Selain Dembele, Barcelona juga kian dibuat pusing dengan cedera yang diderita pemain andalannya, Lionel Messi.
AJAX SIAPKAN PERPANJANGAN KONTRAK UNTUK VAN DE BEEK
Incaran Real Madrid, Donny van de Beek, segera memperpanjang kontraknya di Ajax Amsterdam. Menurut laporan, raksasa Eredivisie itu ingin memberi penghargaan kepada pemain 22 tahun tersebut, terkait kontribusi gemilangnya yang berhasil membawa Ajax melaju ke semifinal Liga Champions musim lalu. Selain itu, kontrak yang diberikan juga bertujuan untuk memagari sang pemain dari kejaran Real Madrid. Seperti diketahui, Real Madrid santer dikaitkan dengan gelandang asal Belanda pada musim panas lalu. Tim asuhan Zinedine Zidane bahkan siap untuk dekati Van de Beek jika mereka tak dapatkan Pogba dari Manchester United.
SEPERTI ORANG PACARAN, NEYMAR COBA PERBAIKI HUBUNGAN DENGAN FANS
Striker Paris Saint Germain, Neymar Jr, menyebut hubungannya dengan para penggemar Les Parisiens seperti orang pacaran. Ia mengaku masih mencoba memperbaiki hubungannya dengan fans PSG yang sempat rapuh. Meski begitu, pemain berpaspor Brasil itu hingga kini masih belum mendapatkan simpati besar dari para penggemar PSG. Hal itu terjadi lantaran Neymar memiliki keinginan besar untuk meninggalkan Parc des Princes pada musim panas lalu dan kembali klub lamanya, Barcelona. Namun setelah berhasil sarangkan sejumlah gol kruasial bagi PSG, Neymar merasa optimis untuk bisa mendapatkan hati para penggemar PSG.